Tiara Ridwanussalam

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Kenestapaan Siswa Kelas Akhir

Kenestapaan Siswa Kelas Akhir

Oleh: Tiara Ridwanussalam

Kenestapaan mulai terasa dalam diri siswa kelas akhir yang sebentar lagi akan menginjakkan kaki ke jenjang yang lebih tinggi. Hal itu dirasakan karena ujian untuk kelulusan yang datang silih berganti bahkan ada pula yang galau memikirkan nasib dan nilainya yang mungkin saja belum memadai. Salah satu siswa yang merasakan hal itu adalah Rara. Rara memang anak yang sangat berbakat dalam hal bersastra dan berbahasa, namun ia kurang berbakat dalam memahami mata pelajaran di sekolah sehingga membuat SIDANIRA (Sistem Daftar Nilai Rapor)nya mungkin hanya mendapat nilai yang berada di tengah, tidak terlalu baik namun tidak terlalu buruk, ditambah lagi selain menggunakan SIDANIRA, penggunaan usia dan zonasi juga menjadi persyaratan PPDB. Usia Rara yang tergolong masih terlalu muda dan jarak rumahnya ke sekolah yang dituju cukup jauh membuat hati Rara gundah gulana memikirkan nasibnya saat PPDB.

Suatu hari, Rara mengikuti lomba mendongeng tingkat wali kota dan berhasil meraih juara 2, lalu Rara maju ke tingkat provinsi, namun Rara harus puas dengan keputusan juri yang belum memberinya kesempatan menjadi juara. Ternyata berkat bakat yang Rara punya, Rara bisa mengajukan legalisir sertifikat lomba mendongengnya untuk PPDB jalur prestasi akademik yang kebetulan minimal sertifikat tersebut harus tingkat wali kota dan lombanya wajib di bawah naungan suku dinas, dinas, atau kementerian. Hal itu membuat secercah harapan di hati Rara. Tak hanya sampai di situ, Rara juga saat kelas 8 menjabat sebagai wakil ketua OSIS 1, yang SK (Surat Keputusan)nya bisa diajukan untuk PPDB jalur prestasi akademik. Saat ini Rara hanya bisa berserah diri kepada Tuhan dan menggantungkan harapannya pada sertifikat dan SK yang ia punya. Semoga Tuhan mempermudah urusan Rara dalam hal PPDB ke sekolah yang dituju agar Rara bisa berkarya dan belajar seperti teman-temannya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post