Sri Mulyani

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Tingkatkan Semangat Untuk  Meraih Prestasi.

Tingkatkan Semangat Untuk Meraih Prestasi.

Tingkatkan Semangat Untuk

Meraih Prestasi.

Oleh: SRI MULYANI

Apakah kalian tau semangat itu apa....? Semangat adalah perasaan yang sangat kuat dan pasti dialami oleh setiap orang,dan dapat dilihat dari bagian fundamental dari suatu kegiatan yang dapat ditujukan kepada potensi yang menimbulkan,menghidupkan,dan menumbuhkan tingkat keinginan yang tinggi.

Apakah kamu tau apa yang dimaksud prestasi.....? Prestasi diartikan sebagai hasil usaha yang dicapai dari apa yang dikerjakan atau yang diusahakan.setiap orang dianggap berprestasi,jika dia telah berhasil meraih apa yang sudah diusahakannya,baik karena hasil belajar,bekerja,Atau berlatih keterampilan dari bidang tertentu.

Tetap semangat dalam meraih prestasi dan jangan mudah berputus asa,jika kalian mudah sekali untuk berputus asa maka kalian dinyatakan tidak layak menjadi orang yang sukses dan berprestasi.

karna calon orang sukses dan berprestasi itu adalah orang yang pantang menyerah dan tidak gampang berputus asa,dan dari yang awalnya gagal lalu bangkit lagi dan gagal lagi dan bangkit lagi sampai akhirnya dia menjadi orang yang sukses dan berprestasi.

Agar bisa menjadi orang yang sukses dan orang yang berprestasi adalah,jangan lupa belajar,jangan mudah berputus asa,jangan mudah menyerah,jangan tinggalkan shalat,bersikap disiplin,membiasakan diri membaca , dan mempunyai tekad yang besar untuk bisa meraih prestasi dan cita – cita.

Saya yakin setiap orang pasti punya tekad yang besar dan setiap orang pasti ingin meraih prestasi yang tinggi dan cita -cita yang tinggi,jika kalian ingin memiliki prestasi dan meraih cita – cita yang tinggi,kuncinya hanya satu,membaca dengan tekun dan belajarlah dengan terus menerus,raihlah cita – citamu setinggi langit dan kata pepatah carilah ilmu walaupun sampai ke negeri Cina.

Akan tetapi saya bingung,saya punya keahlian apa...? , Saya mau mulai dari mana...? , Dan lama kelamaan saya sadar, kalau ternyata saya punya ingatan yang sangat kuat,dan akhirnya saya beralih untuk menghafalkan Al-Qur’an.

Dan ternyata pilihan saya sangat tepat yaitu menghafalkan Al-Qur’an,saya ingin menghafalkan Al-Qur’an tetapi saya tidak mau mondok, akhirnya orang tua saya mencarikan sekolah yang ada Tahfidzul Qur’an nya.

Tujuan saya menjadi Tahfidzul Qur’an adalah semata mata hanya untuk mencari ridha Allah SWT dan ingin membanggakan kedua orang tua.

Dan akhirnya orang tua saya menemukan sekolah yg ada Tahfidzul Qur’an nya yaitu di MTSN 2 JEMBER,yang mengajarkan tentang pendidikan agama Dan lain sebagainya.

Dan alhamdulillah hafalan saya sekarang sudah hampir 1 Juz,dan saya bangga bisa menghafal ayat suci Al Qur’an dan bangga menjadi seorang muslimah,dan berterima kasih atas segala ilmu dan kecerdasan yang Allah SWT berikan,dan atas segala dukungan yang kedua orang tua saya berikan,semoga ilmu saya Bermanfaat dunia dan akhirat,aamiin.

Biodata

Nama: SRI MULYANI

Kelas:7G di MTSN 2 JEMBER

Hobi:menghafal Alquran

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post