Rostinitri Setya Budi

Assalamu'alaikum, selamat membaca....

Selengkapnya
Navigasi Web
Buka puasa bersama

Buka puasa bersama

Suatu hari para siswa siswi kelas 7F berdiskusi mengenai buka bersama. Setelah berdiskusi ketua kelas mengusulkan kepada wali kelas kami yaitu bu Anik Zuroidah. Buka bersama dilaksanakan pada hari minggu, 16 April 2023 di rumah bu Anik Zuroidah. Akhirnya walas kami setuju. Setelah itu bu Anik menyusun rangkaian kegiatan sebelum berbuka puasa.

Anak putri diharapkan untuk berangkat lebih dulu untuk membantu bu Anik bersih-bersih dan mempersiapkan hidangan, lalu dilanjutkan dengan tadarrus bersama anak putra di ruang tamu bu Anik. Seusai tadarrus dilanjutkan dengan do'a bersama. Acara selanjutnya adalah sambutan dari wakil seluruh kelas 7f yaitu, Almira dan tidak lupa juga sambutan dari wali kelas kami yaitu bu Anik Zuroidah.

Tidak terasa waktu magrib pun tiba, kami awali buka puasa dengan makan 5 buah kurma dan minum es semangka. Setelah itu kami melaksanakan sholat di masjid besar. Selesai sholat kami mengantri untuk mengambil makanan. Setelah semua selesai berbuka puasa, kami melakukan foto bersama untuk dokumentasi serta membuat video lang lagi tren. Setelah semuanya selsai kami pun kembali pulang ke rumah masing-masing.

Terima kasih sudah membaca cerita dari saya. Jika ada kesalahan atau kekurangan kata mohon dikoreksi dan dimaafkan ya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post