Risa Aura Ramadani

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Suaraku, Berpuisi

Suaraku, Berpuisi

SUARAKU, BERPUISI

Pengertian puisi bukan hanya satu, ada beberapa arti menurut pandangan para ahli. Ada yang menyebutkan puisi merupakan karya sastra yang dipadatkan, dipersingkat, dan diberi rima dengan menggunakan kata kata kiasan. Ada juga yang menyebutkan keindahan.

Namun, menurut pandangan saya, sejauh selama ini saya membaca buku yang berisikan puisi, puisi merupakan kumpulan emosi penulis yang terbawa oleh perasaan, dengan memainkan imajinasi dan dituangkan dalam kata-kata yang dibumbuhi oleh rima.

Puisi dibedakan menjadi 2 yakni, puisi lama dan modern, puisi yang akan saya tulis berupa puisi modern.

Dengan tema yang telah ditetapkan yakni "AKU BERPUISI, MAKA AKU ADA", maka inilah puisi dari hasil saya sendiri.

Di Balik Sajak

Kutemukan setitik cahaya di antara gelap dunia

Cahaya berkabut namun jelas di ujung sana

Ku ikuti alurnya sampai ujungnya

Hingga.....

Aku menemukan..

Di balik sajak

Ya, di balik sajak, aku yakin itu

Sajak yang penuh keindahan

Sajak yang tak pernah ku ketahui sebelumnya

Sajak yang mengukir begitu banyak macam

Di saat tak tahu arah ke mana, dia datang

Di saat tak tahu tujuan apa, dia ulurkan

Lengkungan di bibir terbentuk sudah

Mata isyaratkan tautan hati

Di balik sajak, aku menulis ini

______________________________________________________________________________________________

Aku, Mereka, dan Puisi

Sudut rumah tinggalkan kisah

Meringkuk bernapas gusar

Entah kapan akan selesai

Bising penuhi indra pendengar

Bingung harus berbuat apa

Kristal bening tak lagi runtuh

Hati sudah terbiasa teguh

Kala hati sudah menyeruak

Menunggu saat menembak

Bingung,

Lelah, bercampur jadi satu

Ketika memang tak terbendung

Ku goreskan tinta di atas kertas

Luapkan rasa yang tidak tahu rasanya

Ketenangan tiada tahu siapapun

Dengan ini, gadis kecil akhiri

Risa Aura Ramadani, hobi berpidato juga menulis puisi, kelahiran Duri, 3 Oktober 2007. Juga seorang pembaca novel. Siswi di SMPN I Pinggir, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Mempunyai motto hidup “Pantang menyerah, sebelum sukses.” Keinginan menjadi seorang Diplomat PBB. Kesenangan menulis puisi dimulai saat pulang dari pelatihan literasi SMP sederajat di Kabupaten Bengkalis. Dengan WA aktif 0852 7895 6404, dan alamat email [email protected].

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post