liburan yang menyenangkan
liburan puasa kali ini dimulai dengan suasana penuh semangat. di hari pertama libur, aku membantu ibu menyiapkan takjil untuk buka puasa. setiap sore, aku dan teman-teman sering ngabuburit mengelilingi sekitaran ciracas untuk mencari takjil sambil menunggu azdan magrib
seminggu sebelum lebaran suasana rumah semakin sibuk. kami mulai membersihkan rumah, mengecat dinding,dan menggantikan tirai, agar nanti tamu yang berkunjung ke rumah kami akan terasa nyaman, tak lupa kamu berikan makanan seperti parsel agar tamu bisa menyicipi kue yang ibu buat.
hari lebaran pun tiba, setelah sholat eid, kami bersalam dan bermaaf-maafan, suasana haru dan bahagia terasa, saya juga senang karena bertemu dengan banyak saudara dan mendapatkan lebih banyak angpao dari mereka.dari lebaran kali ini kami bisa berkumpul dan berbagai cerita satu sama lain.
namun sayangnya lebaran kali ini saya dan keluarga tidak bisa ikut ke kampung halaman, di karenakan ada kendala jadi sebaiknya tidak memaksakan untuk pergi kesana, kami hanya bisa menyampaikan nya lewat video call dari hp kami.
setelah lebaran, saya banyak menghabiskan waktu dengan bermain bersama teman, tak lupa juga untuk membagi waktu kepada keluarga yang ada di rumah, dan kadang mambantu ibu untuk membersihkan rumah. tak terasa waktu libur pun habis, aku mulai menyiapkan buku, seragam dan perlengkapan sekolah.
ada rasa malas, tapi juga rindu suasana sekolah dan teman-teman. seperti tertawa bareng dan menghabiskan waktu untuk bermain dan belajar. kami saling bercerita tentang liburan masing-masing. meskipun liburan sudah selesai, tetapi kenangannya masih teringat
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar