Devika Eva Putri

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Hindari Pergaulan Bebas Sebelum Terlambat

Apa itu pergaulan bebas? Apa pendapatmu akan hal itu? Pergaulan bebas memang menyenangkan, karena kita dapat merasakan suatu kebebasan. Kebebasan inilah yang akan berujung penyesalan. Penyesalan yang tidak akan ada habisnya pada perbuatan yang sudah kita dilakukan. Banyak orang yang terjebak pergaulan bebas, terutama remaja. Apalagi remaja bisa dibilang masih penuh dengan kebimbangan, keraguan, dan kurangnya percaya diri yang tinggi. Remaja mudah terpengaruh hal-hal negatif yang bisa menghambat masa depannya. Semakin lama mereka melakukan pergaulan secara bebas tanpa memikirkan dampak baik maupun buruknya, dapat menurunkan prestasi dan konsentrasi mereka dalam mengejar impiannya.

Pergaulan bebas itu sebenarnya berawal dari diri sendiri. Tentang bagaimana cara kita mengontrol diri. Remaja masih mendahulukan ego, yang menyebabkannya lebih mudah masuk kedalam pergaulan bebas. Selain itu, pergaulan bebas juga bisa disebabkan dari orang tua. Kurangnya rasa kasih sayang dan bimbingan dari orang tua, juga bisa membuat anak merasa kurang diperhatikan dan membuatnya bebas melakukan apa saja tanpa memikirkan konsekuensinya. Hal ini benar-benar harus dihindari. Diharapkan orang tua dapat memberikan bimbingan kepada anak-anaknya selain gurunya.

Aku tahu kebebasan itu sangat menyenangkan dan memabukkan. Semua masalah seperti hilang begitu saja. Rasanya seperti memulai kisah baru. Tapi lama-kelamaan semuanya akan berubah. Tanpa sadar kita melewati batas itu. Batas yang sudah kita tata serapih mungkin, kini kita langgar dengan seenaknya. Sekarang kita hanya bisa menyesalinya. Memang tidak ada gunanya menyesal sekarang, tapi hanya inilah yang bisa dilakukan. Semua sudah terlanjur terjadi dan tidak akan bisa diulang. Hancur semuanya. Masa depan yang dinginkan selama ini hilang begitu saja, bagaikan debu.

Harapan orang tua dan biaya yang sudah mereka keluarkan untuk menyekolahkanmu dengan susah payah. Keringat, tenaga dan kerja keras mereka selama ini. Tapi apa balasanmu? Kamu bukan membuat mereka bangga, melainkan membuat mereka kecewa terhadap dirimu? Menyesal? Itu sudah pasti. Tapi...semuanya sudah terlambat. Kenapa? pingin bunuh diri? Memangnya masalah akan selesai dengan bunuh diri? Berpikirlah yang jernih sebelum bertindak. Bunuh diri hanya dilakukan oleh orang-orang yang bodoh dan tidak bertanggung jawab. Hadapi semuanya! Cari jalan keluarnya. Jadilah orang yang bertanggung jawab atas kesalahannya.

Dari sini dapat disimpulkan pergaulan bebas bukanlah hal yang sepele. Semua orang tentunya ingin bergaul dan berbaur dengan orang luas. Mereka tidak sadar, jika hal itu akan membuat mereka menyesal dan masuk kedalam pergaulan bebas. Kalian tentunya sudah tahu apa saja dampak dari perilaku tersebut. Dampaknya itu seperti mabuk, hamil diluar nikah, prestasi menurun, dan lebih parahnya lagi narkoba.

Dilihat dari dampaknya saja terlihat mengerikan, apakah kalian masih mau menyukai dan melakukan pergaulan bebas. Pergaulan bebas bisa diatasi dan itu tergantung dari cara kita mengendalikannya. Namun, lebih baik sebelum semua terjadi kita harus mencegahnya terlebih dahulu. Jangan biarkan dirimu terjebak di dalamnya. Hindari pergaulan bebas! Fokuslah berkarya untuk masa depan yang cerah. Ayo bangkitlah para generasi muda Indonesia!.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post