Adelia Putri yuriez

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Berkarya, Berkarya , Berkarya demi masa depan

Berkarya, Berkarya, Berkarya Demi Masa Depan

Oleh : Adelia Putri Yuriez

Hallo, Di bulan ini kita akan menulis yang bertema Produktif Berkarya, Masa Depan Cerah. Produktif itu apa sih? Produktif adalah kemampuan untuk menghasilkan sesuatu. Dan karya itu apa ya? Karya adalah pekerjaan. Arti lainnya dari karya adalah hasil perbuatan. Karya itu ada macam-macam loh, karya menggambar, melukis dan banyak lagi. Kalian bisa berkarya se bisa nya kalian, jika kalian suka melukis, kalian bisa melukis, jika kalian suka menggambar, kalian boleh menggambar. Berkarya lah selagi kalian bisa. Produktif berkarya? Nah kalian harus menghasilkan suatu karya, bisa lukisan, bisa gambaran, dan banyak lagi. Kalian harus produktif dalam menghasilkan karya, kalian harus mampu untuk berkarya.

Nah, sekarang saya akan menceritakan karya saya Dari SD, saya suka menggambar. Waktu itu ada lomba menggambar, saya ikutan lomba itu, ternyata tidak menang, tapi tidak apa-apa, saya akan terus berusaha. Ternyata ada lomba lagi, lomba menggambar, saya ikut lagi lombanya, ternyata tidak menang juga. Saya tidak putus asa, saya akan tetap berusaha agar bisa menang. Saat itu ada lomba lagi, saya ingin ikut tapi takut tidak menang. Tapi karena dukungan orang tua, saya ikut lomba itu. Hasilnya, saya menang, walaupun tidak juara 1, tapi saya sudah bisa memenangkan lomba itu.

Kalian mau tau tidak? Ada banyak karya seni loh, mau tau gak apa aja? Ada seni gambar, melukis, kaligrafi, mozaik, kolase, montase, patung, keramik. kalian tau gak seni gambar, melukis, kaligrafi, mozaik, kolase, montase, patung, keramik, itu apa? Sini-sini aku jelasin. Seni gambar? Seni gambar adalah suatu usaha mengungkapkan dan mengkomunikasikan pikiran, ide/gagasan, gejolak/perasaan, maupun imajinasi dalam wujud dwimatra yang bernilai artistik dengan menggunakan garis dan warna. Seni lukis? Seni lukis adalah salah satu cabang dari seni rupa yang berfokus pada kegiatan melukis. Dengan dasar pengertian yang sama, seni lukis adalah sebuah pengembangan yang lebih utuh dari menggambar.

Kaligrafi? Kaligrafi, dari bahasa Yunani; "keindahan menulis" atau Seni khat adalah seni menulis dengan indah dengan pena sebagai hiasan. Mozaik? Mozaik merupakan karya seni yang berasal dari potongan-potongan kecil dan dikumpulkan menjadi satu. Umumnya, mozaik dibuat dengan bahan-bahan yang dapat ditemukan di alam sekitar. Kolase? kolase adalah karya seni rupa dua dimensi yang dibuat menggunakan berbagai macam paduan bahan. Montase? Montase diartikan sebagai karya seni tempel dari gambar-gambar yang dipotong. Patung? Seni patung atau seni pahat adalah cabang seni rupa yang hasil karyanya berwujud tiga dimensi. Biasanya diciptakan dengan cara memahat, modeling atau kasting. Keramik? Seni Keramik adalah cabang seni rupa yang mengolah material keramik untuk membuat karya seni dari yang bersifat tradisional sampai kontemporer. Selain itu dibedakan pula kegiatan kriya keramik berdasarkan prinsip fungsionalitas dan produksinya.

Nah, itu dia penjelasan nya, kalian paham tidak? semoga paham ya. Sepenting apa sih karya demi masa depan? Penting banget, kenapa? Karena karya bisa bantu kamu masuk ke sekolah impian kamu, atau bisa juga kampus impian. Kalian bisa berkarya banyak sekali, karya seni menggambar, melukis, mozaik, kaligrafi, banyak deh. Kalian bisa ikutan lomba karya seni. Kalo kalian menang, kemenangan itu berharga banget, bisa bawa kamu ke sekolah/kampus impian kamu. Oleh karena itu produktif berkarya, akan membuat masa depan cerah. Kalian coba deh buat karya, seru loh. Kalian pasti mau dong masa depan kalian cerah, jadi ayo berkarya semampu kalian. Tetap semangat, jangan pantang menyerah. Sekian dari saya, Terima kasih.

Kampung Harapan, 9 Juni 2023

Biografi Penulis

Adelia Putri Yuriez, lahir di Jember, 27 September 2009. Siswi MTs Negeri 2 Jember. Baru memulai menulis yang kedua kali. Dia dapat dihubungi melalui :

WA : 081335290128

Email : [email protected]

LAMPIRAN FOTO

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post