2 Tahun Sudah Berlalu, Bagaimana Kabarmu?
Hey. Been awhile.
Aku terduduk termangu. Tanpa berpikir, menghirup dan menghembuskan nafas. Udara. O2 dan kemudian CO2.
Lama sudah tak bersua. Membiarkan jari-jari lentik ini menari ke sana dan ke mari. Menekan tuns-tuns keyboard laptop. Tanpa perlu khawatir tentang unsur intrinsik dan tengak-tengiknya. Ia menari. dan otak pun juga, mencari di segala sudut diksi-diksi yang telah usang. Berdebu tak dipakai. Entah ditaruh ke mana olehnya.
Tak ada yang menarik di sekitarku. Hanyalah orang-orang tak dikenal yang tinggal seatap denganku. Duduk dekat sembari memakan makan malamnya. Dan yang di ujung sana, tergeletak malas dengan ponsel pintarnya. Manusia-manusia yang masih sulit untukku beradaptasi dengan mereka. Perbedaan yang terpaut jauh, dengan ego yang masih meninggi. Sudahkah aku menurunkannya atau pun mereka yang masih meninggi. Duduk di mana pun membuatku banyak bertanya tentang mereka.
Bolehkah aku duduk di sini?
Nyamankah mereka duduk dekatku?
Kenapa ketika bersama manusia lain mereka bisa saja tertawa dan berbincang bersama, sedangkan denganku tidak?
Apa yang salah denganku?
Bagaimana aku harus berubah?
Mereka. Manusia-manusia itu. Membuatku tersadar semua dan segala sifat burukku. Kembali mengoreksi apa yang ternyata ada dan tiada. Hingga aku pun tak tahu harus berbuat apa.
Apa aku cukup?
Banyak kata dan kalimat yang berulang kali ku ukir dalam ingatan. Ukir dan dipahat sedemikian rupa. Hingga menonjol. Tapi tak bisa kujelaskan. Kata-kata itu susah ditemukan, rumit dirangkai, tetapi pandai sekali kupahat sedemikian rupa.
Menutup diri adalah hal buruk yang kulakukan setelahnya. Caraku lari dari masalah. Cara untuk bertahan hidup.
Sekarang aku tidak tahu apa yang harus kulakukan. Semua terasa percuma dan membuang-buang waktu. Tugas dan deadline yang kadang terlupakan olehku. Hari dan tanggal terlampau. Hidup tanpa waktu.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar