Presentasi Bab 5 Menuju Laut (Kelompok 1 - 9A)
Hari ini adalah hari Selasa, 13 Januari 2026. Kami memulai awal tahun ini dengan semester baru di kelas IX, yaitu semester genap. Pada semester genap ini, mata pelajaran Bahasa Indonesia dimulai dengan materi Bab 5 yang berjudul Menuju Laut. Kami memulai bab ini dengan materi inti berupa Teks Laporan.
Awal pembahasan bab ini dilakukan pada hari Senin, 12 Januari 2026. Pada hari tersebut, kami memulai pembelajaran dengan mengenal teks laporan dalam bentuk lagu yang dibuat oleh masyarakat Aceh, berjudul Smong. Setelah pembahasan selesai, kami mencatat beberapa hal penting yang berkaitan dengan bab tersebut. Pada hari itu pula, kami diminta oleh Ibu Aisyah untuk segera membentuk kelompok dan mempersiapkan alat serta bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan mading dengan materi Bab 5 ini.
Setelah kelompok diacak, berikut adalah susunan anggota kelompokku:
Kelompok 1:
1. Alkisyah
2. Calista
3. Faiz
4. Irgi
5. Izzat
Setelah itu, kami mulai membagi tugas antaranggota kelompok. Faiz diberi tugas untuk mencari materi yang dibutuhkan, Calista dan Irgi bertugas membawa alat-alat, Izzat mencari teks pembukaan dan penutupan presentasi, sementara aku bertugas menulis materi yang nantinya akan ditempel di mading.
Materi mading dan pembagian presentasi kami adalah sebagai berikut:
1. Pembukaan (Alkisyah)
2. Pengertian dan Tujuan Teks Laporan (Calista)
- Pengertian: Teks laporan adalah teks yang memberikan informasi tentang suatu hal secara objektif dan sistematis.
- Tujuan: Teks laporan bertujuan untuk menyampaikan hasil pengamatan, penelitian, atau kegiatan tertentu kepada pembaca.
3. Ciri-ciri dan Struktur Teks Laporan (Faiz)
- Ciri-ciri:
Memberikan informasi kepada pembaca.
Informasi yang disampaikan bersifat faktual (sesuai dengan kejadian sebenarnya).
Bersifat objektif (tidak mengandung pendapat pribadi penulis).
- Struktur:
Pendahuluan: Berisi latar belakang atau tujuan kegiatan.
Isi: Berisi data, tabel, gambar, dan fakta pendukung lainnya.
Penutup: Berisi kesimpulan dari teks laporan.
4. Pengertian Puisi (Izzat)
Perlu diketahui bahwa teks laporan memiliki berbagai bentuk. Pada kesempatan ini, kelompok kami membahas salah satu bentuk teks laporan, yaitu puisi.
- Pengertian puisi: Puisi adalah karangan yang mengungkapkan pikiran dan perasaan penyair dengan mengutamakan keindahan kata-kata.
5. Tujuan dan Ciri-ciri Puisi (Irgi)
- Tujuan: Puisi bertujuan untuk mengekspresikan perasaan dan pengalaman melalui diksi atau pilihan kata.
- Ciri-ciri:
a) Terdiri atas beberapa bait.
b) Menggunakan rima pada puisi tertentu.
c) Menggunakan diksi yang indah.
d) Menggunakan majas.
6. Jenis-jenis Puisi (Alkisyah)
1. Balada
Puisi yang berisi cerita atau kisah, biasanya tentang kepahlawanan atau peristiwa tragis.
2. Romansa
Puisi yang menceritakan kisah percintaan atau kehidupan dengan alur cerita.
3. Elegi
Puisi yang mengungkapkan kesedihan, duka cita, atau ratapan.
4. Serenada
Puisi yang berisi ungkapan cinta atau kerinduan, biasanya disampaikan dengan suasana lembut.
5. Ode
Puisi yang berisi pujian atau penghormatan terhadap seseorang, peristiwa, atau sesuatu yang dianggap mulia.
7. Penutup (Alkisyah)
Aku sangat senang berada di kelompok ini karena kami dapat bekerja sama dengan sangat baik. Semua tugas dan amanah yang diberikan kepada setiap anggota dapat dijalankan dengan sungguh-sungguh, sehingga tidak ada tugas yang terlewat atau terlupakan. Kepercayaan menjadi kunci utama dalam kerja kelompok kali ini. Aku percaya bahwa setiap anggota mampu mengerjakan tanggung jawabnya dengan penuh usaha. Dengan demikian, tugas yang kami kerjakan bersama terasa lebih ringan dan tidak ada satu orang pun yang merasa terbebani sendirian.
Tulisan ke-14
24 Januari 2026
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan

Komentar