Nur Abdilah Salman

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Sucikan hati, tingkatkan prestasi
Kebersihan dan kesucian hati berdampak pada prestasi

Sucikan hati, tingkatkan prestasi

Sucikan hati, tingkatkan prestasi

Siapa sih yang tidak ingin memiliki hati yang suci dan bersih? Semua orang pasti menginginkan hal itu. Sebab, dengan hati yang suci dan bersih kita bisa mengoreksi diri, mengendalikan diri, dan selalu berfikir positif. Hati yang suci atau hati yang bersih adalah suatu kualitas yang dimiliki seseorang, yang berhubungan dengan pikiran, motivasi dan niat. Kenapa sih kita harus memiliki hati yang bersih dan suci?Menurut Linda mutiara dari Binus university “Sikap hati menentukan tindakan” kata beliau “Hati Ibarat sumber mata air, bila sumbernya kotor, maka kotorlah airnya, namun bila sumbernya bersih, maka bersihlah airnya”. Nah! Ternyata, hati tidak dengan sendirinya bersih, kita harus terus menerus menjaganya agar tidak tercemari. Maka dari itu, marilah kita menjaga hati kita supaya bersih. Membersihkan hati dapat dilakukan dengan berbagai macam upaya! Berikut beberapa cara untuk menjaga hati menurut ajaran Islam:

1. Salat

Cara menjaga hati menurut ajaran Islam yang pertama adalah dengan mengerjakan salat, baik itu salat wajib maupun salat sunah. Jadikanlah salat sebagai kebutuhan bukan beban yang memberatkan. Pastikan menjalani solat dengan khusyuk dan menghayati sebagai mana kita berkomunikasi dengan Sang pencipta.

2. Berzikir

Cara menjaga hati menurut ajaran islam yang ke dua adalah dengan memperbanyak zikir. Berzikir merupakan salah satu ibadah untuk mengingat dan mendekatkan diri dengan Allah Ta’ala. Kesibukan tidak pantas untuk menjadi alasan buat kita melalaikan berzikir. Waktu terbaik untuk berzikir adalah sesudah salat dan sebelum tidur.

3. Membaca Al-Qur’an

Cara menjaga hati menurut ajaran Islam yang ke tiga adalah membaca Al-Quran. Membaca Al-Quran dapat membuat hati lebih tenang dan fokus. Selain itu, membaca Al-Quran juga menambah pahala dan barokah untuk kehidupan kita. Al-Quran adalah kitab suci firman Allah Subhanallah Ta’ala. Jika kita mampu memahami setiap ayatnya maka kita akan mengerti bahwa dunia ini hanyalah sementara.

Oleh sebab itu pentingnya kita menjaga kebersihan dan kesucian hati kita agar terhindar dari penyakit-penyakit hati yang dapat mengganggu produktivitas sehari-hari.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post