Lyoni Patricia Gultom

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Jaga Kesehatan agar Bisa Menciptakan Sebuah Karya

Di zaman sekarang ini, kesehatan itu benar-benar penting bagi tubuh kita. Kesehatan yang sudah ada di tubuh kita ini patut untuk di jaga, jangan di rusak hanya karena kesalahan kecil yang di buat. Hal yang paling umum yang sudah di lakukan banyak orang yaitu merokok. Merokok itu sangatlah berbahaya bagi kesehatan kita, utamanya yaitu bagi kesehatan organ pernapasan kita, yaitu paru-paru. Tetapi, di pembahasan kali ini kita bukan menceritakan tentang kesehatan organ pernapasan, tetapi termasuk juga dengan kesehatan mental, kesehatan fisik, maupun pola pikir kita sendiri.

sumber google.com

Karya itu bisa diciptakan oleh siapa aja, apalagi bagi anak remaja, yang masih berusia 12-16 tahun. Mereka bisa menciptakan sebuah karya sendiri dengan pola pikiran mereka sendiri. Mereka harus menjaga kesehatan supaya pola pikir mereka bekerja maksimal dan tidak lambat. Kita memang harus menjaga kesehatan mental, fisik, maupun pola pikiran. Pertama kesehatan Mental, apa itu kesehatan mental? Menurut World Health Organization (WHO), kesehatan mental bukan hanya merupakan keadaan bebas dari penyakit mental, tetapi keadaan sejahtera secara fisik, mental, maupun sosial secara utuh. Hal ini juga didukung oleh pengertian dari Pieper dan Uden, bahwa kesehatan mental merupakan keadaan di mana seseorang tidak merasa bersalah terhadap dirinya sendiri, memiliki estimasi yang realistis terhadap dirinya sendiri dan dapat menerima kekurangan atau kelemahannya, mampu menghadapi masalah-masalah dalam hidupnya, memiliki kepuasan dalam kehidupan sosialnya, maupun memiliki kebahagiaan dalam hidupnya. Kesehatan mental itu juga berpengaruh dari orang-orang.

Orang lain dapat merusak kesehatan mental seseorang akan rusak ataupun terganggu. Mereka bisa merusak mental seseorang itu karena bisa dari sebuah pembullyan. Pembullyan itu ada berbagai macam jenis, bisa itu dari sebuah perkataan, dari fisik, ataupun hal-hal yang tergantung dengan diri kita. Dan jika dibully secara berlebihan, itu bisa membuat seseorang kesehatan mentalnya terganggu. Bisa saja mereka bisa menjadi stres karena caci maki dari orang-orang yang membullynya. Maka dari itu, kita harus saling menjaga satu sama lain, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Selain ada kesehatan mental, kesehatan fisik juga perlu diperhatikan. kesehatan fisik ada berbagai macam, kesehatan fisik juga mengacu pada keadaan jasmani individu dan berfungsinya dengan baik di seluruh organ luar maupun organ dalam. Namun, dengan meningkatnya perawatan kesehatan, definisi kesehatan fisik juga ikut berkembang menyesuaikan dengan kondisi kehidupan kita saat ini. Kesahatan fisik itu bisa kita rawat sendiri. Kita jaga dengan cara mengatur pola makan, memakan makanan yang sehat, bahkan juga berolahraga ringan, seperti Workout. Itu semua bisa dilakukan oleh semua orang, jika orang tersebut masih dalam keadaan yang normal.

Lalu, ada itu pola pikiran. Pertama-tama, apa itu pola pikir? Ya, Pola pikir adalah sekumpulan keyakinan yang membentuk atau membangun cara berpikir memahami dunia dan diri sendiri. Menurut Psikolog Carol Dweck, Keyakinan diri memainkan peran penting yang diinginkan untuk mencapainya. Jadi, pola pikir itu adalah bagaimana cara kita berpikir untuk memahami sesuatu. Cara membuat pola pikir kita lebih baik yaitu ada beberapa hal, pertama kita harus sadar dengan pola pikir yang kita miliki. Kedua analisis cara kita berbicara dengan diri kita sendiri. Ketiga bergaul dengan orang-orang yang positif. Keempat paksa diri untuk keluar dari zona nyaman. Kelima ubah kebiasaan buruk kita yang sering kita lakukan. Keenam berani gagal. Ketujuh berani menerima kegagalan kita. Lalu yang keterakhir belajar dan aplikasikan. Dan dari situlah kita belajar mengubah pola pikir kita menjadi lebih baik.

Dan karena itu lah kita bisa menciptakan sebuah karya. Maksudnya bagaimana? Ya, karena ketiga itu tadi, kesehatan mental, kesehatan fisik, dan pola pikir kita. Jika kita bagus dan pintar merawatnya, tentu saja kita bisa lebih gampang berpikir, dan juga lebih mudah untuk bekarya. Berkarya bagaimanapun itu tentu saja kita bisa menciptakannya. Karena pola pikir kita sehat, fisik dan kesehatan mental kita terjaga, karena itu juga kita bisa lebih banyak berpikir dan berpikir. Berpikir menciptakan sebuah karya yang akan kita buat, agar lebih lancar juga, kita juga wajib menjaga kesehatan fisik dan kesehatan mental kita. Sudah berulang kali dikatakan. Kita memang benar-benar harus menjaga itu semua, agar bisa lebih mudah melakukan sesuatu ataupun menciptakan sesuatu, sesuai judul, menciptakan sebuah karya.

sumber google.com

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post