Intisanul Urfah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Ibuku (H-28)

Kala itu aku masih kecil, aku belum tahu siapa itu ibu.

Aku berfikir ibu hanyalah wanita yang merawatku saja, karena kan aku ngga tahu saat ibu ngelahirin aku.

Dan aku berfikir ibu adalah temanku saat bermain.

Ibu yang kuhampiri di kala menangis.

Kala itu aku tidak tahu kenapa ibu bisa ada di sampingku.

Yang kutahu ibu hanya seorang manusia biasa namun aku sangat membutuhkan sosok ibu.

Namun seiring berjalannya waktu aku tahu siapa itu ibu.

Ibu adalah orang yang telah mengandung, melahirkan, menyusui, merawat kita saat kita masih dalam kandungan dan sampai kita dewasa.

Menjadi seorang ibu itu tidak mudah.

Selama mengandung, melahirkan, itu taruhannya nyawa.

Namun ibuku kuat dia bisa bertahan sampai saat ini.

Ibu kau adalah surgaku, maaf kan aku jika aku pernah membentak atau berbicara apapun itu yang membuat hatimu tergores.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post