Azzarotul Lailiyah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Pantun ( Hari Ke-21 )

Putih-putih bunga melati

Merah-merah bunga mawar

Dengan guru harus berbakti

Jaga adab meskipun pintar

*

Bunga kamboja di pinggir jalan

Terlihat indah serta memukau

Kalau bekerja harus cekatan

Jangan banyak untuk bergurau

*

Kucing makan di atas meja

Sambil goyangkan ekor kecilnya

Jangan suka banyak belanja

Lebih baik tabung uangnya

*

Katak melompat di atas batu

Batunya ada di tepi sungai

Ayo kawan bantu-membantu

Hidupmu akan menjadi damai

*

Kerbau lari ke tengah sawah

Banyak padi yang telah

rusak

Jangan suka membuat ulah

Harus bisa berpikir bijak

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Bagus sekali, Mbak. MANTAP.Salam literasi

21 Jan
Balas



search

New Post