Azzarotul Lailiyah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Kehidupan Seorang Pedagang Cilor ( Hari Ke-31 )

Hiduplah seorang laki-laki bernama Aric.Aric adalah anak dari keluarga yang tidak mampu.Ayah dan ibunya bekerja sebagai petani, sedangkan Aric bersekolah di SMP yang dekat di desanya.Orang tua Aric sering meminta keringanan untuk membayar biaya sekolahnya Aric.Aric pun tidak tega melihat kedua orang tuanya,Aric berinisiatif untuk membantu orang tuanya dengan berjualan cilor.Sebelum berjualan,Aric meminta izin kepada orang tuanya.Awalnya orang tuanya tidak menyetujui,tetapi karena Aric terus memohon,orang tuanya pun mengizinkannya untuk berjualan cilor.Aric terus mengumpulkan uang dari sisa uang sakunya untuk modal berjualan cilor.Setelah uangnya terkumpul,Aric pun sudah bisa untuk berjualan cilor mulai besok.

Keesokan harinya,Aric berjualan cilor setelah pulang dari sekolah.Banyak pembeli yang membeli cilornya Aric.Aric sangat senang karena banyak orang yang menikmati dagangannya.Setelah berjalan cukup lama,Aric beristirahat sejenak di bawah pohon besar.Aric tidak sengaja bertemu dengan teman-temannya.

"Hahaha!,kamu berjualan cilor,Ric?," tanya teman-temannya sambil menertawakan Aric.

"Iya,emang kenapa? Aku kan cuma ingin membantu orang tuaku," jawab Aric.

Semua teman-temannya masih menertawakan Aric, tetapi Aric tetap sabar menghadapinya teman-temannya.Setelah beristirahat,Aric melanjutkan berjualan di desa lainnya.Tidak sengaja Aric menemukan dompet di tengah jalan yang berisikan uang yang sangat banyak.Aric terkejut dan tidak berani mengambil uang tersebut karena itu bukan hak milik Aric.Aric berinisiatif mengembalikan dompetnya dengan identitas yang terdapat di dompet tersebut.Setelah menemukan pemilik dompet tersebut, pemilik dompet tersebut langsung memborong semua dagangannya Aric karena Aric sudah jujur untuk mengembalikan dompetnya dalam keadaan utuh.Aric sangat senang karena tidak menyangka hal ini akan terjadi.

Jadilah orang yang bisa berguna, jujur serta bisa membanggakan orang tua.Ketika kita melakukan kebaikan,pasti akan dibalas kebaikan kembali oleh seseorang.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post