Angela Dian Petronella Ponianto

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Gunakan Internet dengan Bijak & Raih Prestasimu

Gunakan Internet dengan Bijak & Raih Prestasimu

Gunakan Internet dengan Bijak &

Raih Prestasimu

Saat ini kebutuhan primer bukan lagi hanya sandang, pangan, dan papan, tetapi internet juga menjadi kebutuhan yang penting bagi kehidupan kita. Internet adalah hal yang sangat bermanfaat bagi kita, kita dapat mencari berbagai informasi, video, dan hal-hal yang berguna dan kita perlukan dari internet ini. Tetapi karena kemudahan mengakses internet inilah juga yang saat ini membawa banyak hal negatif pada remaja khususnya yang tidak dapat mengontrol penggunaan internet dengan baik. Dalam penggunaan internet kita harus dapat memilah secara bijak mana yang baik, mana yang benar dan mana yang salah dan tidak patut diikuti dalam internet-internet tersebut.

Berbagai hal negatif telah terjadi kepada berbagai kalangan yang tidak dapat mengontrol penggunaan internet, misalnya dengan mereka yang membuat berita-berita hoax, percaya pada berita tersebut, kecanduan bermain gadget/internet, membuang-buang waktunya dan banyak hal-hal lainnya yang sebenarnya negatif dan tidak diperlukan dalam penggunaan internet. Hal-hal inilah yang membuat kita harus mempunyai pertimbangan dan memilah secara baik dan bijak dalam penggunaan internet. Kita mungkin saja tidak merasakan dampak dari hal-hal negatif tersebut sekarang, tapi kedepannya kita pasti akan merasakan imbasnya. Misalnya jika kita mempercayai berita hoax lalu menyebarnya, kita dapat dituduh sebagai penyebar kebohongan dan tidak dipercayai orang, dan jika kita terlalu kecanduan dalam berbagai gadget kita akan melupakan segala tugas-tugas lebih penting yang seharusnya berguna dan dapat kita lakukan, kita juga dapat membahayakan kesehatan tubuh kita, baik mata ataupun anggota tubuh lainnya. Karena saat ini kita sudah menjadi remaja yang beranjak dewasa berarti kita harus dapat memilih dengan lebih bijak lagi mana yang baik dan boleh kita ikuti dan mana yang tidak baik dan tidak boleh kita ikuti.

Daripada menggunakan internet untuk sesuatu yang tidak berguna, akan lebih baik jika kita menggunakannya untuk hal-hal positif terutama jika kita bisa meraih suatu prestasi lewat internet itu. Misalnya dengan mencari pengetahuan – pengetahuan baru di jaringan internet, seperti sejarah, peta, pengetahuan umum, ataupun hal-hal lainnya yang menurut kalian menarik untuk dipelajari. Tidak hanya mencari materi pelajaran, tetapi kita juga bisa meraih sebuah prestasi dan mengembangkan bakat ataupun hobi kita, misalnya bagi yang hobi menulis dapat mengikuti lomba-lomba yang diadakan di online seperti ini, dan juga bagi yang memiliki suatu hobi atau bakat lainnya juga bisa mencari video-video mengenai mengembangkan bakat tersebut, contohnya jika hobi menari dapat melihat tutorial berbagai gerak tari, yang hobi bermain musik, gitar misalnya, dapat mencari chord-chord ataupun lagu-lagu untuk dipelajari.

Saat ini sedang marak berita anak-anak yang kecanduan dengan internet dan juga gadget, oleh karena itu kita juga harus memperhatikan sekitar, jangan pula kita malah ikut-ikutan untuk membuang waktu dengan internet. Carilah hal berguna dalam jaringan internet, gunakan sebaik mungkin, raih prestasi dalam bidang mu sendiri dengan internet tersebut, dan jauhi hal-hal negatif atau tidak berguna dalam internet. Marilah kita menjadi generasi penerus bangsa yang menggunakan internet sebijak mungkin dan raih prestasi dari hal tersebut.

Biodata Siswa :

Angela Dian Petronella Ponianto. Lahir di Bogor, 8 April 2009. Saat ini bersekolah di SMP KELUARGA KUSUMA MARSUDIRINI, Provinsi DKI Jakarta, Kota Jakarta Utara. Alamat E-Mail [email protected]. Nomor WA atau nomor telepon 081388724850.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post